Kamis, 29 April 2010

Recipe

Tim Ikan Kerapu

Bahan: 1 ekor ikan kerapu atau bawal putih (750 g), cuci bersih, siangi. 1 sendok makan air jeruk nipis. ½ sendok teh merica bubuk.
Saus Pedas: 2 sendok makan daun bawang iris halus, 1 sendok teh minyak wijen, 1 sendok teh cuka, 3 sendok makan kecap asin, 8 buah cabe rawit iris halus, 5 sendok makan air.
Cara Membuat: Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan merica bubuk hingga rata. Diamkan dalam lemari pendingin selama 15 menit. Letakkan ikan dalam wadah tahan panas. Kukus dalam dandang yang telah dipanaskan terlebih dahulu selama 15 menit dengan api besar hingga matang. Angkat.
Saus: Tumis daun bawang hingga harum. Masukkan sisa bahan, aduk sebentar. Angkat. Sajikan saus bersama ikan kukus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar